PBH
Beranda blog Halaman 183

Polda Sulteng dan BP2MI Pulangkan Korban Diduga TPPO

0

PALU, Polda Sulawesi Tengah (Sulteng) dan Badan Perlindungan Pekerja Migran Indonesia (BP2MI) menjemput kepulangan korban diduga Tindak Pidana Perdagangan Orang (TPPO) di Bandara Mutiara Sis Aljufri Palu, Jumat (5/7/2024)

“Pukul 13.00 wita siang kemarin, korban diduga korban TPPO telah tiba di Bandara Mutiara Sis Aljufri Palu,” kata Kabidhumas Polda Sulteng melalui Kasubbid Penmas AKBP Sugeng lestari di Palu, Jumat (5/7)

Di Bandara Mutiara Sis Aljufri Palu sudah menunggu Kasubdit Renakta Ditreskrimum Polda Sulteng bersama Tim BP2MI Sulteng untuk menjemput korban inisial IS warga Kab. Morowali, jelas Kasubbid Penmas.

Dugaan IS adalah korban TPPO jelas Sugeng, karena sebelumnya Polda Sulteng ada menerima Laporan dari suami korban Fijai Alfandi yang tertuang dalam laporan polisi nomor LP/B/65/III/2024/SPKT/Polda Sulteng.

Sugeng juga menyebut, didalam laporannya suami korban mengungkapkan kalau istrinya (IS) diajak SH untuk bekerja menjadi TKW di Bahrain sebagai Asisten Rumah Tangga (ART) dengan gaji Rp 5 juta per bulan.

Masih kata Kasubbid penmas, korban dari Palu menuju Jakarta tanggal 10 Desember 2023 untuk dipersiapkan bekerja di Bahrain. Tanggal 2 Februari 2024 korban diberangkatkan ke Bahrain, selama 2 bulan bekerja korban tidak pernah menerima gaji. Sehingga korban memutuskan untuk bekerja ditempat lain dengan gaji 8 dinar per hari. Dari majikannya inilah korban dibantu diantarkan ke KBRI Bahrain.

“Berdasarkan laporan suami korban itulah, Kepolisian terus melakukan penyelidikan dengan berkoordinasi beberapa pihak diantaranya BP2MI Sulteng,” terang Kasubbid Penmas.

Dengan bantuan pihak BP2MI Sulteng, Polda Sulteng dapat berkoordinasi dengan pihak KBRI Bahrain yang akhirnya dengan bantuan KBRI berhasil memulangkan korban ke Indonesia tanggal 3 Juli 2024, dan 5 Juli 2024 dari Jakarta korban langsung pulang ke Palu, bebernya.

Perkara dugaan TPPO saat ini sedang didalami oleh tim penyidik subdit IV Renakta Polda Sulteng guna mengetahui jaringan pelakunya, perkembangan hasil penyelidikan nanti diinformasikan kembali, pungkasnya

 

Red”

172 Calon Bintara dan Tamtama Polri Lulus Terpilih Panda Polda Sulteng, ini Jalur yang diikuti

0

Palu – Sebanyak 393 peserta seleksi Bintara dan Tamtama Polri mengikuti Sidang Akhir Kelulusan tingkat Panitia Daerah (Panda) Polda Sulteng berlangsung di Auditorium Universitas Tadulako Palu, Jumat (5/7/2024) malam.

Kapolda Sulteng diwakili oleh Wakapolda, Brigjen Pol. Soeseno Noerhandoko memimpin pelaksanaan sidang Akhir didampingi Karo SDM dan Dirsamapta Polda Sulteng.

Hadir dalam Sidang Akhir kelulusan, sejumlah Pejabat Utama (PJU) Polda Sulteng, pengawas internal dan eksternal, orang tua/wali peserta seleksi, serta para peserta seleksi itu sendiri.

Suasana haru dan bahagia menyelimuti ruangan saat pengumuman kelulusan dibacakan oleh Karo SDM Kombes Pol. Heru Budi Prasetyo selaku Ketua Panitia Seleksi.

Sejumlah 172 peserta seleksi Bintara dan Tamtama Polri dinyatakan lulus terpilih melalui jalur seleksi yang diikuti sebagi berikut :

1. Lulus terpilih melalui jalur Polisi Tugas Umum 130 orang terdiri dari 119 pria dan 11 wanita.

2. Lulus terpilih melalui jalur Bintara Kompetensi Khusus (Bakomsus) Hukum 1 orang pria.

3. Lulus terpilih Bakomsus Polisi Pariwisata 1 orang pria.

4. Lulus terpilih Bakomsus Kehumasan/TIK 2 orang pria.

5. Lulus terpilih Bakomsus Nakes 2 orang 1 pria dan 1 wanita.

6. Lulus terpilih Bintara Rekpro 8 orang, 5 pria dan 3 wanita.

7. Lulus terpilih Tamtama Polri 26 pria.

Dalam sambutannya, Wakapolda Sulteng, Brigjen Pol. Soeseno Noerhandoko mengatakan, bahwa tahapan seleksi yang telah dilalui oleh para peserta sebelum dinyatakan lulus terpilih untuk mengikuti pendidikan bertujuan untuk menghasilkan personel Polri yang sehat, cerdas dan berintegritas serta bermoral tinggi.

Wakapolda menyampaikan ucapan selamat kepada seluruh peserta yang berhasil lulus seleksi. Ia berpesan agar tidak berpuas diri dan larut dalam kegembiraan. Namun, persiapkan diri baik jasmani maupun rohani untuk mengikuti pendidikan.

“Kepada para peserta yang lulus, saya ucapkan selamat. Ini merupakan awal perjalanan baru bagi kalian untuk menjadi anggota Polri yang profesional dan berintegritas. Tetap jaga semangat dan disiplin selama mengikuti pendidikan Polri,” ujar Brigjen Pol. Soeseno Noerhandoko.

Ia juga menambahkan, kepada calon Bintara dan Tamtama Polri yang dinyatakan lulus tidak terpilih agar tidak kecewa dan berkecil hati karena ini bukan akhir dari segalanya, masih ada kesempatan untuk mengikuti seleksi tahun berikutnya, tambahnya.

Para peserta yang lulus Bintara Polri akan mengikuti pendidikan dasar Polri di Sekolah Kepolisian Negara (SPN) Polda Sulteng, Sepolwan, sedangkan Tamtama Polri akan mengikuti pendidikan di Pusdik Sabhara Porong, Sidoarjo-Jawa Timur.

Kelulusan 172 putra putri Sulawesi Tengah terbaik ini merupakan hasil kerja keras dan ketekunan mereka dalam mengikuti proses seleksi. Diharapkan para peserta yang lulus dapat terus belajar dan berlatih dengan tekun agar dapat menjadi anggota Polri yang terbaik, pungkasnya

Red”

Melestarikan Warisan Budaya, Polda Sulteng Gelar Nobar Wayang Kulit Meriahkan Hari Bhayangkara Ke-78

0

PALU – Kapolda Sulawesi Tengah Irjen Pol. Dr. Agus Nugroho, SIK, SH, MH bersama Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda), Pejabat Utama (PJU) Polda Sulteng, Pengurus Puslatda PON XXI Aceh Sumut, Pelatih dan atlet PON XXI mengikuti nonton bareng (Nobar) wayang Kulit “Tumurune Wiji Sejati’

Acara Nobar melalui Channel YouTube Divisi Humas Polri digelar dalam rangka Hari Bhayangkara ke-78 dilangsungkan di Sriti Convention Hall, Palu, Jumat (5/7/2024) malam.

Kabidhumas Polda Sulteng Kombes Pol. Djoko Wienartono mengatakan, “Acara nonton bareng ini merupakan bagian dari rangkaian peringatan Hari Bhayangkara ke-78.

“Polri memilih pertunjukan wayang kulit karena sarat akan nilai-nilai luhur dan kearifan lokal yang sejalan dengan semangat pengabdian Polri kepada masyarakat.” ungkap Kabidhumas.

Lakon “Tumurune Wiji Sejati” yang diangkat dalam pertunjukan ini memiliki makna filosofis yang dalam, menggambarkan turunnya benih kebenaran yang dapat diartikan sebagai semangat Polri untuk terus menegakkan kebenaran dan keadilan dalam melayani masyarakat, jelasnya

Acara nonton bareng ini tidak hanya menjadi hiburan, tetapi juga wahana edukasi dan pelestarian budaya. Kehadiran Forkopimda Sulteng, PJU Polda Sulteng dan masyarakat menunjukkan sinergi antara aparat keamanan, pemerintah daerah, dan masyarakat dalam menjaga dan melestarikan warisan budaya.

“Melalui acara ini, kami berharap dapat mempererat hubungan antara Polri dan masyarakat, sekaligus menumbuhkan kecintaan pada budaya lokal di kalangan generasi muda,” tambah Kombes Pol. Djoko Wienartono.

Antusiasme masyarakat terlihat dari banyaknya warga yang hadir walaupun digelar dalam bentuk nonton bareng melalui streaming YouTube Divisi Humas Polri, pungkasnya.

Red”

Danlanud Sultan Hasanuddin Melepas Keberangkatan Presiden RI Joko Widodo Menuju Jakarta

0

Makassar – Danlanud Sultan Hasanuddin Marsma TNI Bonang Bayuaji G, S.E., M.M., melepas keberangkatan Presiden Republik Indonesia, Ir. Joko Widodo didampingi Ibu Iriana Joko Widodo menuju Lanud Halim Perdana Kusuma Jakarta, bertempat di Apron Baseops Lanud Sultan Hasanuddin, Makassar, Sulawesi Selatan, Jumat (5/7/2024).

Melalui Pangkalan TNI AU Sultan Hasanudin, Kepala Negara bersama rombongan lepas landas dengan menggunakan Pesawat Kepresidenan Indonesia-1. Seperti diketahui, Presiden Joko Widodo didampingi Ibu Iriana Joko Widodo melakukan kunjungan kerja ke Provinsi Sulawesi Selatan selama dua hari sejak tanggal 4 hingga 5 Juli 2024. Dalam agendanya Presiden Jokowi melaksanakan kunjungan kerja ke lima Kabupaten yaitu Kabupaten Bone, Sinjai, Bulukumba, Bantaeng, dan Takalar.

Turut serta melepas keberangkatan Presiden Joko Widodo antara lain, Pj. Gubernur Sulawesi Selatan, Prof Zudan Arif Fakrulloh, Pangkoopsud II Marsda TNI Dr. Budhi Achmadi, M.Sc., Pangdam XIV/Hasanuddin, Mayor Jenderal TNI Bobby Rinal Makmun., Kapolda Sulselbar Irjen Pol Andi Rian R Djajadi,S.IK., M.H., Kajati Sulawesi Selatan Agus Salim, Walikota Makassar, Ramdhan Pomanto serta para pejabat terkait lainnya. (Pen Hnd)

Satlantas Polres Purbalingga Bersama Taruna Akpol Gelar Kegiatan Simpatik

0

Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polres Purbalingga kembali menggelar kegiatan simpatik dalam rangka sosialisasi tertib lalu lintas kepada masyarakat, sopir dan penggunaan jalan, Jumat (5/7/2024).

Kegiatan dilaksanakan bersama dengan Taruna Akademi Kepolisian (Akpol) tingkat satu. Para Taruna Akpol yang ikut dalam kegiatan merupakan peserta latihan kerja di Polres Purbalingga dan sedang mengikuti pembelajaran Fungsi Lalu Lintas.

Kasat Lantas Polres Purbalingga AKP Arief Wiranto melalui Kanit Kamsel Iptu Agung Nugroho mengatakan hari ini kami menggelar kegiatan simpatik dalam rangka sosialisasi tertib lalu lintas. Kegiatan dilaksanakan bersama dengan Taruna Akpol yang sedang melaksanakan latihan kerja.

“Kegiatan simpatik yang dilaksanakan yaitu Jumat Berbagi Sarapan Bareng Sopir Angkot dan Jumat Berkah Berbagi Makanan dengan Tukang Becak,” jelasnya.

Disampaikan bahwa Sarapan Bareng Sopir Angkot dilaksanakan di komplek Terminal Bus Purbalingga. Kami bagikan makanan untuk sarapan bareng sekaligus menyampaikan sosialisasi tertib lalu lintas kepada sopir angkutan kota.

“Sedangkan Jumat Berkah kami bagikan 100 bungkus makanan untuk para tukang becak di sejumlah pangkalan di Kabupaten Purbalingga,” ucapnya.

Kanit Kamsel berharap dengan kegiatan yang sudah dilakukan harapannya bisa bermanfaat bagi masyarakat khususnya sopir angkutan dan tukang becak. Selain itu, sosialisasi tertib lalu lintas bisa tersampaikan.

Red”

Satgas SIRI Berhasil Mengamankan Buronan (DPO) Tindak Pidana Pembalakan Liar Terdakwa ANDI UCI ABDUL HAKIM

0

Jumat 5 Juli 2024, sekitar pukul 12.40 WIB bertempat di Apartemen Sahid Sudirman Residance, Karet, Tengsin, Kecamatan Tanah Abang, Kota Jakarta Pusat, Daerah Khusus Ibukota Jakarta, Tim Intelijen Kejaksaan Agung (Satgas SIRI) berhasil mengamankan DPO asal Kejaksaan Tinggi Sulawesi Tenggara.
Identitas DPO yang diamankan, yaitu: Inisial Nama
: Andi Uci Abdul Hakim Tempat lahir
Usia/tanggal lahir Jenis kelamin
Kewarganegaraan Agama
Alamat Pekerjaan : Sinjai
: 54 tahun / 30 Desember 1969 : Laki-laki : Indonesia : Islam
: BTN Kalamang Permai Blok 1 No.1 RT 004/RW 002 Kelurahan PAI Kecamatan Biring Kanaya Kota Makassar
: Direktur Utama PT BOSOSI PRATAMA
Berdasarkan Putusan Pengadilan Negeri Unaaha Nomor : 25 /Pid.B/LH/2021/ PN.Unh tanggal 8 April 2021 dengan amar putusan menyatakan Andi Uci Abdul Hakim tidak terbukti secara sah dan menyakinkan bersalah melakukan tindak pidana sebagaimana dakwaan dalam dakwaan alternatif pertama dan kedua.
Bahwa berdasarkan Putusan Kasasi Mahkamah Agung Nomor 429K/Pid.Sus-LH/2022 dengan amar putusan sebagai berikut : 1. Menyatakan Terdakwa Andi Uci Abdul Hakim telah terbukti secara sah dan meyakinkan bersalah melakukan tindak pidana “dengan sengaja turut serta melakukan atau membantu terjadinya pembalakan liar dan/atau penggunaan kawasan hutan secara tidak sah” 2. Menjatuhkan Pidana kepada Terdakwa Andi Uci Abdul Hakim oleh karena itu dengan pidana penjara selama 2 (dua) tahun dan 6 (enam) bulan serta pidana denda sebesar Rp1.500.000.000 (satu milyar lima ratus juta rupiah) dengan ketentuan apabila pidana denda tersebut tidak dibayar maka diganti dengan pidana kurungan selama 6 (enam) bulan.
Saat diamankan, Terdakwa ANDI UCI ABDUL HAKIM bersikap kooperatif sehingga proses pengamanannya berjalan dengan lancar. Selanjutnya DPO dibawa menuju Kejaksaan Negeri Jakarta Selatan untuk selanjutnya akan diserahterimakan kepada Tim Jaksa Kejaksaan Negeri Konawe. Melalui program Tabur Kejaksaan, Jaksa Agung meminta jajarannya untuk memonitor dan segera menangkap buronan yang masih berkeliaran, guna dilakukan eksekusi demi kepastian hukum. Jaksa Agung mengimbau kepada seluruh buronan dalam Daftar Pencarian Orang (DPO) Kejaksaan RI, untuk segera menyerahkan diri dan mempertanggung-jawabkan perbuatannya karena tidak ada tempat bersembunyi yang aman. (K.3.3.1)

Red”

Panglima TNI Terima Laporan Korps Kenaikan Pangkat 22 Perwira Tinggi TNI

0

(Puspen TNI). Panglima TNI Jenderal TNI Agus Subiyanto menerima Laporan Korps kenaikan pangkat 22 Perwira Tinggi (Pati) TNI, bertempat di Aula Gatot Soebroto, Mabes TNI, Cilangkap, Jakarta Timur, Jumat (5/7/2024).

Dalam sambutannya Panglima TNI mengingatkan bahwa kenaikan pangkat ini bukan hadiah yang diterima dengan biasa-biasa saja, karena banyak pewira-perwira yang berkeinginan naik pangkat atau yang alih status. “Saya harapkan kenaikan pangkat ini harus dipertanggungjawabkan secara pribadi, jangan sampai nanti makin tinggi pangkat makin bingung apa yang akan dilakukan,” tegasnya.

“Saya akan menunggu ide atau kinerja para perwira yang aplikatif, yang real, jangan sampai sudah pangkatnya tinggi, tapi tidak ngerti apa yang mau diperbuat,” pesan Panglima TNI.

Kenaikan Pangkat 22 Pati TNI tersebut berdasarkan surat perintah Panglima TNI Nomor Sprin/1150/VI/2024 tanggal 26 Juni 2024 dengan rincian 11 Pati TNI AD, 4 Pati TNI AL dan 7 Pati TNI AU.

Adapun 11 Pati TNI AD yaitu, Mayjen TNI Taufik Budi Santoso (Dan PMPP TNI), Mayjen TNI Suryo Tridoso Eko Sapto Handono (Ketua Lembaga Penjamin Mutu dan Pengembangan Pembelajaran Unhan), Mayjen TNI Rudy Syamsir, S.H., M.H. (Deputi Bid. Koordinasi Pertahanan Negara Kemenkopolhukam, Mayjen TNI Heru Sudarminto, S.I.P., M.Sc. (Kabalitbang Kemhan), Mayjen TNI Steverly Christmas Parengkuan (Staf Ahli Menhan Bid. Ekonomi).

Mayjen TNI Supriyatna, S.I.P., M.M. (Tenaga Ahli Pengkaji Bid. Kepemimpinan Nasional Lemhannas). Mayjen TNI Yunianto, S.Sos., M.M. (Tenaga Ahli Pengajar Bid. Ekonomi Lemhannas), Mayjen TNI Eko Susetyo, M.M., M.Tr.(Han), Mayjen TNI Ujang Darwis, MDA. (Dirjen Strahan Kemhan), Mayjen TNI Robi Herbawan, S.E. (Kabainstrahan Kemhan) dan Brigjen TNI Simon Petrus Kamlasi (Pa Sahli Tk. II Kasad Bid. LH).

4 Pati TNI AL yaitu, Laksda TNI Maman Rohman, S.T., M.Han (Tenaga Ahli Pengajar Bid. Kependudukan Lemhannas), Laksda TNI Dr. Suharto, S.H., M.Si. (Han)., CIQnR., CIQaR. (Sahli Bid. kedaulatan Wilayah dan Kemaritiman Kemenkopolhukam), Mayjen TNI (Mar) Supriyono, S.E., M.M. (Tenaga Ahli Pengkaji Bid. Sismennas Lemhannas) dan Laksma TNI Ifa Djaya Sakti, S.E., M.M. (Kadisadal).

7 Pati TNI AU yaitu, Marsdya TNI Yusuf Jauhari, S.Sos., M.Eng. (Kabaranahan Kemhan), Marsda TNI Sugiharto Prapto, W., S.Sos. (Staf Ahli Menhan Bid. Sosial), Marsda TNI Umar Fathurrohman, S.I.P., M.Si., M.Tr.(Han). (Tenaga Ahli Pengkaji Bid. Kepemimpinan Lemhannas), Marsda TNI Ir. Bob Henry Panggabean, M.I.P. (Tenaga Ahli Pengajar Bid. Ilpengtek Lemhanna), Marsma TNI Mokh. Mukhson, S.E., M.M. (Pati Sahli Kasau Bid. Strahan), Marsma TNI Hidayat Januardi (Kapusbekmatau) dan Marsma TNI Dr. drg. Linawati, MH.Kes).

Acara di akhiri dengan pemberian ucapan selamat dari Panglima TNI Jenderal TNI Agus Subiyanto kepada para Pati TNI yang naik pangkat, diikuti tamu undangan lainnya.

#tniprima
#tnipatriotnkri
#nkrihargamati
#tnikuatrakyatbermartabat

Autentikasi : Kabidpenum Puspen TNI Kolonel Laut (P) Agung Saptoadi

Pemalsuan Dokumen IUP di Morowali, FMI ditahan Polda Sulteng

0

PALU, Polda Sulteng akhirnya melakukan penahanan terhadap tersangka FMI dalam kasus dugaan pemalsuan dokumen Ijin Usaha Pertambangan (IUP) di Kabupaten Morowali, Sulawesi Tengah.

“Benar Polda Sulteng telah melakukan penahanan terhadap tersangka kasus dugaan pemalsuan dokumen Ijin Usaha Pertambangan (IUP) di Kabupaten Morowali ,” jelas Kabidhumas Polda Sulteng melalui Kasubbid Penmas AKBP Sugeng Lestari di Palu saat menjawab konfirmasi media melalui pesan whatsapp, Jumat (5/7/2024)

Tersangka dipanggil dan diperiksa Rabu (3/7) yang lalu, setelah diperiksa FMI langsung ditahan, ungkapnya

“Penyidik akan melakukan penahanan terhadap tersangka FMI untuk 20 hari kedepan, sejak tanggal 3 Juli 2024,” terang Kasubbid Penmas.

Tersangka FMI telah dipersangkakan penyidik, melanggar pasal 263 ayat (1) dan ayat (2) Jo. pasal 55 dan pasal 56 KUH Pidana yaitu melakukan tindak pidana pemalsuan surat dana tau menggunakan surat palsu, pungkasnya

Untuk diketahui kasus ini telah dilaporkan oleh Kuasa Hukum PT. Artha Bumi Minning (ABM) Happy Hayati di Polda Sulteng sebagaimana tertuang dalam Laporn Polisi Nomor : LP/B/153/VII/2023/SPKT/Polda Sulteng tanggal 13 Juli 2023

Setelah melalui proses penyelidikan dan penyidikan akhirnya Polda Sulteng telah menetapkan tersangka atas laporan pidana dugaan pemalsuan dokumen surat Direktur Pembinaan Pengusahaan Mineral Direktorat jenderal Mineral dan Batubara Kementrian Energi dan Sumber Daya Mineral Republik Indonesia Nomor : 1489/30/DBM/2023 yang ditujukan kepada Bupati Morowali.

Penetapan tersangka FMI sendiri tertuang dalam Surat Dirreskrimum Polda Sulteng Nomor : B/256/V/RES.1.9/2024/Ditreskrimum tanggal 13 Mei 2024.

Diduga tersangka FMI memiliki peran dalam membuat surat palsu dan/atau memalsukan surat atas Surat Dirjen Minerba Nomor 1489 perihal penyesuaian IUP Operasi Produksi tertanggal 3 Oktober 2013.

Red”

Tengkorak Manusia Ditemukan di Bawah Enceng Gondok, Ada Kisah Pilu di Baliknya

0

Kebumen – Penemuan tengkorak manusia di aliran sungai Desa Patukrejomulyo, Kecamatan Mirit, Kebumen, pada hari Rabu 3 Juli 2024, gegerkan warga setempat.

Penemuan tengkorak oleh Yaman (47) warga setempat, saat mencari ikan, diyakini adalah milik korban Muhammad Arifin, yang hilang pada November 2018, tenggelam di sungai itu.

Kapolres Kebumen AKBP Recky melalui Plt Kasihumas Aiptu Nanang Faulatun, saat ini tengkorak telah diserahkan kepada pihak keluarga.

“Dari penemuan tengkorak yang dilaporkan ke kami, ada salah satu warga yang bernama Rambat, warga Blengorwetan, Kecamatan Ambal mengakui itu adalah anaknya yang tenggelam di sungai tersebut 2018 silam. Tengkorak telah diserahkan kepada pihak keluarga,” jelas Aiptu Nanang, Jumat 5 Juli 2024.

Menurut Aiptu Nanang, penemuan bermula saat Yaman mencari ikan di bawah aliran sungai, di bawah tumbuhan enceng gondok. Saat tangannya masuk ke lumpur, ia mendapati tengkorak manusia.

Lalu penemuan ini dilaporkan ke Polres Kebumen, sehingga polisi melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP).

Dari hasil pemeriksaan medis, kuat dugaan tengkorak tersebut milik korban usia antara 10 sampai 16 tahun seperti rentang usia korban saat hilang tenggelam.

Saat itu Muhammad Arifin tidak pernah ditemukan setelah dilaporkan tenggelam. Pihak keluarga sempat melakukan pencarian, namun tidak berhasil.

Selang kurang lebih 6 tahun waktu berjalan, seorang pencari ikan menemukan tengkorak di aliran sungai tempat hilangnya Muhammad Arifin. Keluarga sangat meyakini itu adalah Muhammad Arifin yang hilang 6 tahun silam.

Red”

Polri Akan Gelar Wayang Kulit Lakon “Tumurune Wiji Sejati” Nanti Malam

0

Kepolisian Negara Republik Indonesia (Polri) masih mengusung kegiatan kebudayaan pertunjukan wayang kulit semalam suntuk dalam rangka Hari Bhayangkara yang tahun ini mengangkat lakon “Tumurune Wiji Sejati”.

Kepala Biro Penerangan Masyarakat (Karopenmas) DivHumas Polri Brigjen Pol. Trunoyudo Wisnu Andiko menyebut lakon Tumure Wiji Sejati mengisahkan tentang lahirnya kesatria sejati yang cerdas dan sakti, yakni Raden Wisanggeni.

“Tumurune wiji sejati itu artinya lahirnya satria unggul, cerdas dan sakti. Yakni, Raden Wisanggeni,” kata Trunoyudo di Jakarta, Jumat.

Pertunjukan wayang ini dilaksanakan di Lapangan Bhayangkara, mulai dari pukul 20.00 WIB sampai dengan selesai.

Dia menjelaskan, lakon ini diangkat dengan pesan khusus bagi masyarakat yang menonton pertunjukan, yakni sosok Wisanggeni yang menegakkan kebenaran, keadilan dan kejujuran.

“Seperti sosok Raden Wisanggeni ini simbol kekuatan dan kerabagaman yang luar biasa,” katanya.

Ini merupakan tahun ketiga Polri mengadakan pertunjukan wayang kulit semalam suntuk dalam rangka Hari Bhayangkara. Seperti tahun-tahun sebelumnya, lakon dimainkan oleh 3 dalang, yakni Ki Yanto, yang merupakan Hakim Agung, Ki Sri Kuncoro, perwira Polri berpangkat Ipda, dan Ki Harso Widisantoso, anggota TNI berpangkat Mayor Angkatan Laut.

Selain dipandu oleh 3 dalang tersebut, juga dibawakan oleh Ki Bayu Aji Pamungkas dari unsur aparatur sipil negara.

Jenderal polisi bintang satu itu mengatakan pertunjukan wayang kulit semalam suntuk ini terbuka untuk umum, gratis bagi seluruh masyarakat yang datang dan menonton.

Selain wayang kulit, juga diisi dengan hiburan komedi oleh seniman srimulat, yakni Dhinas Tedjo, Endah Laras, Cak Percil, Eka Kebumen dan Agens Serfozo.

“Selain pertunjukkan wayang juga ada pembagian hadiah doorprize, dengan hadiah-hadiah yang menarik tentunya,” ujarnya.

Tidak hanya itu, di sela-sela pertunjukan wayang kulit tersebut, juga tersedia area bazar bagi pelaku usaha untuk mempromosikan produk-produk lokal buatannya.

Pertunjukan wayang kulit ini, kata dia, selain dalam rangka HUT Ke-78 Bhayangkara, sekaligus sebagai upaya Polri melestarikan seni dan budaya.

Seperti pada HUT Ke-77 Bhayangkara, Polri juga menggelar wayang kulit dengan lakon “Wahyu Cakraningrat”. Kemudian, pada HUT Ke-76 Bhayangkara dengan lakon “Semar membangun kayangan”.

Selain dihadiri oleh Kapolri Jenderal Pol. Listyo Sigit Prabowo beserta pejabat utama Mabes Polri, turut mengundang Panglima TNI Jenderal TNI Agus Subiyanto, serta kementerian dan lembaga terkait.

“Kami turut mengundang Panglima TNI, serta menteri dan lembaga terkait,” kata Trunoyudo.

Red”