Senin, Maret 3, 2025
No menu items!
Beranda blog Halaman 138

Meriahkan HUT ke-79 Kemerdekaan Indonesia, Wirgadripa 2004 Gelar Lomba Mancing Galatama

0

Makassar – Dalam rangka memeriahkan peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-79 Kemerdekaan Republik Indonesia dan juga merupakan rangkaian dari acara Road to Dwi Dasawarsa, Perwira Dirgantara Dua Ribu Empat (Wirgadripa) Abituren Akademi Angkatan Udara 2004 menggelar lomba mancing Galatama, bertempat di kolam pemancingan Oscar Lanud Sultan Hasanuddin, Makassar, Minggu (18/8/2024).

Lomba mancing Galatama yang diselenggarakan oleh Wirgadripa Abituren Alumni Angkatan Udara 2004 tersebut diikuti oleh Komandan Lanud (Danlanud) Sultan Hasanuddin, Marsma TNI Bonang Bayuaji G., S.E.,M.M., CHRMP., Danwing Udara 5, para Kadis dan keluarga besar Lanud Sultan Hasanuddin.

Lomba mancing yang digelar di kolam pemancingan Oscar Lanud Sultan Hasanuddin ini menjadi salah satu rangkaian kegiatan peringatan dua puluh tahun pengabdian Abituren Alumni Angkatan Udara 2004.

Dalam sambutannya Marsma TNI Bonang Bayuaji menyampaikan ucapan selamat dan sukses atas segala pencapaian Wirgadripa Alumni Angkatan Udara 2004 yang telah berhasil melaksanakan pengabdian selama dua dasawrsa. “Dua puluh tahun bukanlah waktu yang singkat. Banyak suka dan duka dalam pengabdian kepada bangsa dan negara khususnya kepada TNI Angkatan Udara. Melalui kegiatan ini, kita pererat tali persaudaraan dan silaturahmi yang telah terjalin selama ini,” ungkap Danlanud Sultan Hasanuddin.

Lebih lanjut Marsma TNI Bonang Bayuaji menyampaikan bahwa, Lomba mancing ini bukan sekadar ajang hiburan, tetapi juga merupakan bentuk syukur kita di hari kemerdekaan bangsa Indonesia. “Melalui kegiatan mancing bersama keluarga besar Lanud Sultan Hasanuddin ini, kami ingin mempererat silaturahmi antaranggota,” ungkapnya.

Acara lomba mancing ini berlangsung meriah, dengan hadiah menarik bagi para pemenang, termasuk door prize bagi peserta lomba mancing dan hadiah uang tunai. Para peserta lomba mancing tampak antusias mengikuti lomba ini, dan suasana penuh kegembiraan terasa di sepanjang acara. (Pen Hnd)

Red”

Danlanud Sultan Hasanuddin Hadiri Upacara Peringatan HUT Ke-79 RI di Rujab Gubernur Sulsel

0

Makassar – Danlanud Sultan Hasanuddin Marsma TNI Bonang Bayuaji G., S.E., M.M., CHRMP., bersama Ketua PIA Ardhya Garini Cabang 7/D.ll, Ny. Liska Bonang Bayuaji, menghadiri Upacara Peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-79 Proklamasi Kemerdekaan Republik Indonesia yang digelar di Rumah Jabatan (Rujab) Gubernur Sulawesi Selatan, Sabtu (17/8/2024).

Upacara Peringatan HUT ke-79 Kemerdekaan Republik Indonesia dipimpin langsung oleh (Pj) Gubernur Sulawesi Selatan Prof. Zudan Arif Fakrullah sebagai Inspektur Upacara. Dalam sambutanya (Pj) Gubernur Sulawesi Selatan menyampaikan bahwa dalam 79 tahun perjalanan yang panjang, bangsa Indonesia telah melewati berbagai tantangan dan dinamika yang telah membentuk karakter dan identitas. “Sejarah kita adalah kisah perjuangan, kebijakan, dan kerja keras. Kita berdiri di atas bahu orang-orang hebat yang telah memberikan segalanya untuk memastikan masa depan yang lebih baik bagi generasi kita, ujarnya.

Lebih lanjut Prof. Zudan Arif Fakrullah menjelaskan bahwa Nusantara Baru Indonesia Maju merupakan tema yang diambil dalam Peringatan Kemerdekaan ke-79 Republik Indonesia. “Kita memiliki tugas bersama dalam mewujudkan pembangunan Nasional dan Sulawesi Selatan melalui program- program untuk mewujudkan terwujudnya Indonesia Maju,” ucapnya.

Dalam kesempatan yang sama usai melaksanakan Upacara Peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-79 Proklamasi Kemerdekaan Republik Indonesia, Danlanud Sultan Hasanuddin menyampaikan bahwa upacara ini adalah momen penting untuk memperingati perjuangan para pahlawan yang telah mengorbankan jiwa dan raga demi kemerdekaan bangsa Infonesia. “Sebagai generasi penerus, kita wajib menjaga dan mengisi kemerdekaan ini dengan karya nyata, menuju Indonesia Emas tahun 2045,” kata Danlanud Sultan Hasanuddin.

Hadir dalam upacara tersebut diantaranya para pejabat Forkopimda Provinsi Sulawesi Selatan, para Pejabat Utama TNI-Polri serta para tamu undangan. Pada Upacara peringatan HUT ke-79 Kemerdekaan Republik Indonesia, Lanud Sultan Hasanuddin mengirimkan personelnya untuk ikut serta dalam upacara yang dilaksanakan di tiga tempat yakni Rujab Gubernur Sulsel, Anjungan Pantai Losari dan di Lapangan Pallantikang Kabupaten Maros. (Pen Hnd)

Red”

Panglima TNI Hadiri Upacara Penurunan Bendera Sang Merah Putih di Istana Negara, IKN

0

(Puspen TNI). Panglima TNI Jenderal TNI Agus Subiyanto menghadiri Upacara Penurunan Bendera Negara Sang Merah Putih yang dipimpin langsung oleh Presiden RI Joko Widodo dalam rangka Peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-79 Republik Indonesia, bertempat di Istana Negara, Ibu Kota Nusantara (IKN), Penajam Paser Utara, Kalimantan Timur, Sabtu (17/8/2024).

Presiden RI tampak didampingi oleh Ibu Negara Iriana Joko Widodo yang terlihat mengenakan pakaian adat Baamar Galung Pancar Matahari yang berasal dari Banjar, Provinsi Kalimantan Selatan. Seperti Upacara detik-detik Pengibaran Sang Merah Putih sebelumnya, Upacara Penurunan Bendera Negara Sang Merah Putih ini juga dilaksanakan di dua kota, yakni Ibu Kota Nusantara (IKN) dan Jakarta. Pimpinan Upacara di Istana Merdeka, Jakarta adalah Wakil Presiden RI Ma’ruf Amin didampingi Ibu Wury Ma’ruf Amin dan Wakil Presiden terpilih Gibran Rakabuming Raka.

Turut hadir pada upacara tersebut diantaranya Presiden RI terpilih Prabowo Subianto, para pimpinan lembaga tinggi negara, para Duta Besar perwakilan negara sahabat, para menteri Kabinet Indonesia Maju, para Kepala Staf Angkatan, para Pejabat Tinggi Kepolisian RI serta para tamu undangan lainnya.

Foto: BPMI Setpres

#tniprima
#tnipatriotnkri
#nkrihargamati
#tnikuatrakyatbermartabat

Autentikasi: Kabidpenum Puspen TNI Kolonel Laut (P) Agung Saptoadi

Danlanud Sultan Hasanuddin Hadiri Upacara Apel Kehormatan Dan Renungan Suci HUT ke-79 RI

0

Makassar – Komandan Lanud (Danlanud) Sultan Hasanuddin, Marsma TNI Bonang Bayuaji G., S.E.,M.M., CHRMP, menghadiri upacara Apel Kehormatan Dan Renungan Suci dalam rangka Hari Ulang Tahun (HUT) ke-79 Republik Indonesia, bertempat di Taman Makam Pahlawan Panaikang, Makassar, Sulawesi Selatan, tepat pukul 00.00 Wita, Jumat (17/8/2024).

Bertindak selaku Inspektur Upacara (Irup) Apel Kehormatan dan Renungan Suci adalah Panglima Divisi Infanteri (Pangdiv) 3/Kostrad, Mayjen TNI Bangun Nawoko, S.I.P. Apel Kehormatan dan Renungan Suci merupakan bagian dari rangkaian kegiatan yang digelar dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun Proklamasi Kemerdekaan Republik Indonesia, yang tahun ini telah berusia 79 tahun. Upacara diawali dengan penghormatan kepada arwah para Pahlawan, pembacaan Apel Kehormatan dan Renungan Suci, mengheningkan cipta, menyalakan obor dan pembacaan doa.

Usai melaksanakan Apel Kehormatan dan Renungan Suci, Danlanud Sultan Hasanuddin menyampaikan bahwa, kegiatan ini menjadi momen penting untuk mengenang dan menghormati jasa para pahlawan yang telah gugur dalam memperjuangkan kemerdekaan Indonesia.

“Upacara ini adalah wujud penghormatan kita kepada para pahlawan yang telah memberikan jiwa dan raganya untuk kemerdekaan Indonesia. Para pahlawan adalah teladan dan inspirasi bagi kita semua dalam melanjutkan perjuangan untuk memajukan bangsa ini,” ujarnya.

Marsma TNI Bonang Bayuaji menjelaskan bahwa, upacara Apel Kehormatan dan Renungan Suci ini juga bertujuan untuk menumbuhkan semangat patriotisme dan nasionalisme di kalangan generasi muda. “Saya sampaikan bahwa, kegiatan seperti ini sangat penting khususnya dalam menjaga nilai-nilai perjuangan dan menerapkannya dalam kehidupan sehari-hari, terutama bagi para prajurit TNI yang menjadi garda terdepan dalam mempertahankan kedaulatan negara,” ungkapnya. (Pen Hnd)

 

Red”

Komandan Kodim 1710/Mimika Laksanakan Upacara Peringatan HUT Ke-79 Republik Indonesia

0

Timika – Komandan Kodim 1710/Mimika, Letkol Inf Dedy Cahyadi melaksanakan upacara peringatan HUT ke-79 Republik Indonesia di Kantor Pusat Pemerintahan Kabupaten Mimika, Distrik Kuala Kencana, Sabtu (17/08/2024). Bupati Mimika, Bapak Johanes Rettob, S.Sos., M.M. hadir sebagai Inspektur Upacara sedangkan Komandan Upacara dijabat oleh Danpomal Lanal Timika, Kapten Laut (PM) Samsul Hadi dan Perwira Upacara dijabat oleh Paset Lanal Timika, Letda Laut (H) Haris Sukuco.

Upacara tersebut diikuti oleh prajurit Kodim 1710/Mimika dan jajaran TNI, Polri, Pemda, Basarnas dan elemen masyarakat lainnya. Peringatan kemerdekaan RI tahun ini mengambil tema Nusantara Baru Indonesia Maju yang mengandung makna semangat yang terus terbarukan untuk menuju Indonesia yang lebih baik.

Dalam upacara tersebut juga dibacakan teks Proklamasi oleh Ketua DPRD Kabupaten Mimika, Bapak Anton Bukaleng, S.Sos., M.Si selanjutnya dilakukan pengibaran bendera merah putih oleh Paskibra yang terdiri dari siswa-siswi terbaik Kabupaten Mimika. Kegiatan pun diakhiri dengan parade paduan suara dan sesi foto bersama.

Usai melaksanakan upacara, Dandim 1710/Mimika bersama Bupati Mimika dan para Dansat TNI-Polri menyalami personel upacara secara langsung serta menyaksikan penampilan dari anak-anak Paskibra. Kegiatan ini pun semakin berkesan dan meriah karena upacara ini mendapatkan sambutan positif dari masyarakat yang ditandai dengan banyaknya masyarakat yang turut menyaksikan upacara kemerdekaan. (Pen Kodim 1710/Mimika)

 

Red”

Komitmen IKN Ramah Lingkungan, Menhan Prabowo Kerahkan 888 Motor Listrik PT Len Untuk Operasional Satuan TNI

0

Kaltim, IKN – Menteri Pertahanan RI Prabowo Subianto mengerahkan sebanyak 888 unit motor listrik buatan anak bangsa, yaitu dari BUMN PT Len Industri (Persero) guna mendukung operasional satuan TNI di sekitar IKN. Hal ini sebagai wujud dari komitmen IKN yang cerdas dan ramah lingkungan.

Pengiriman motor listrik ini dilakukan bertepatan dengan apel gelar pasukan pengamanan HUT RI di IKN pada tanggal 16 Agustus 2024 yang dipimpin oleh Pangdam VI/Mlw, Mayjen TNI Tri Budi Utomo.

Motor listrik buatan PT Len ini memiliki Tingkat Komponen Dalam Negeri (TKDN) mencapai 61%. Adapun salah satu keunggulan utama motor listrik ini adalah bebas polusi dan senyap, yang menjadikannya sangat ramah lingkungan.

“Dengan penggunaan rantis trail listrik di IKN ini, Kami harap juga bisa mengurangi polusi udara yang tidak baik saat ini. Selain itu, rantis trail listrik ini merupakan karya anak bangsa,” kata Direktur Utama PT Len Bobby Rasyidin.

Dengan kemampuan menempuh jarak hingga 110 km dan kecepatan maksimal mencapai 98 km/jam, motor listrik ini cocok untuk digunakan dalam aktivitas sehari-hari di IKN. Kapasitas baterai yang besar, yaitu 72V/40Ah, memungkinkan motor ini digunakan selama empat jam non-stop pada kecepatan normal 40-50 km/jam dengan kondisi jalan normal.

Secara teknis, motor listrik ini dilengkapi dengan tiga mode percepatan dan mode mundur. Fitur keselamatan seperti safety ride sudah diaplikasikan pada motor ini, memberikan kenyamanan dan keamanan bagi penggunanya.

Selain itu, fitur power cut off dan keyless juga tersedia untuk meningkatkan kemudahan penggunaan dan keamanan.

Turut hadir pada acara tersebut, Kapolda Kaltim Irjen Pol Nanang Avianto, didampingi Asintel Kasdam VI/Mlw Kol Inf Faisal Rizal, Aslog Kasdam VI/ Mlw Kol Kav Dwi Irbaya Sandra, Dandim 0905/Bpn Kol Kav Muhamad Darwis. (Biro Humas Setjen Kemhan)

 

Red”

Program TMMD ke-121 Kodim 1615/Lotim Berikan Dampak Positif di Desa Kesik dan Desa Loyok

0

Lombok Timur – Program TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-121 yang dilaksanakan oleh Kodim 1615/Lotim di dua lokasi, yakni Desa Kesik, Kecamatan Masbagik, dan Desa Loyok, Kecamatan Sikur, kini telah menampakkan hasil dan dampak positif bagi masyarakat setempat.

Komandan Kodim 1615/Lotim, Letkol Inf Bayu Sigit Dwi Untoro, Jumat (16/08/2024) menyampaikan bahwa program TMMD ke-121 ini difokuskan pada pembangunan talud irigasi sebagai sasaran utama. Pembangunan talud irigasi ini diharapkan dapat membantu memperlancar pengairan lahan sawah yang berada di kedua desa tersebut.

“Dengan adanya talud irigasi yang kita bangun, pengairan sawah di Desa Kesik dan Desa Loyok dapat berjalan lebih lancar dan teratur. Ini tentunya akan memberikan dampak positif bagi hasil pertanian masyarakat,” ujar Letkol Inf Bayu Sigit Dwi Untoro.

Selain pembangunan talud irigasi, program TMMD ke-121 ini juga melibatkan masyarakat dalam berbagai kegiatan sosial lainnya, yang diharapkan dapat semakin mempererat hubungan antara TNI dan rakyat.

Program TMMD ke-121 ini adalah salah satu bentuk nyata dari komitmen TNI untuk terus berkontribusi dalam pembangunan daerah, khususnya di wilayah-wilayah yang masih membutuhkan perhatian lebih dalam hal infrastruktur dan fasilitas umum. (Pen Kodim 1615/Lotim)

Red”

Didukung BSSN RI, APTIKNAS Siap Gelar National Cybersecurity Connect 2024

0

Kepala Badan Siber dan Sandi Negara Republik Indonesia (BSSN RI) Letnan Jenderal (Purn) Hinsa Siburian dan sejumlah pejabat teras BSSN RI menerima Ketua Umum Asosiasi Pengusaha Teknologi Informasi dan Komunikasi Nasional (APTIKNAS) Ir. Soegiharto Santoso, SH. dan jajarannya yang beraudensi di ruang rapat BSSN RI di kantor Ragunan, Jakarta Selatan, Senin (19/8/2024).

Pertemuan antara jajaran BSSN RI dan pengurus APTIKNAS ini khusus membahas kolaborasi dua pihak dalam menjaga ruang siber di Indonesia. Pada kesempatan ini Kepala BSSN RI Hinsa Siburian mengatakan, dalam pengamanan ruang siber nasional, penanganannya secara semesta oleh semua pihak.

“Kami menyambut baik upaya APTIKNAS dikaitkan dengan strategi pengamanan siber nasional. Ini merupakan tanggunjawab bersama,” ujar eks prajurit Kopasus yang pernah menjabat Wakil KASAD dan Pangdam Cendrawasih dalam sambutannya saat menerima tim APTIKNAS di kantor BSSN RI, Ragunan, Jakarta.

Di hadapan jajaran BSSN RI, Ketum APTIKNAS Soegiharto Santoso memaparkan secara singkat ruang lingkup kegiatan APTIKNAS, yang salah satunya adalah rencana pelaksanaan event akbar tahunan National Cybersecurity Connect 2024 (NCC 2024).

Ketum APTIKNAS yang akrab disapa Hoky ini mengatakan, APTIKNAS siap berkolaborasi dengan BSSN RI dalam mengamankan ruang siber nasional. “Tahun ini akan ada kegiatan besar tahun ke-3 (tiga) di bidang cybers security yaitu National Cybersecurity Connect 2024 yang dilaksanakan oleh PT Naganaya Indonesia,” ujar Hoky yang juga menjabat sebagai Sekjen Perkumpulan Advokat Teknologi Informasi Indonesia (PERATIN), Wakil Ketua Umum Serikat Pers Republik Indonesia (SPRI), dan Ketua Dewan Pengarah LSP Pers Indonesia.

“Kegiatan National Cybersecurity Connect 2024 sudah memasuki tahun ke-3 dan telah menjadi kegiatan keamanan siber terbesar di Indonesia, kami siap membangun kerjasama dengan BSSN RI dalam rangka memaksimalkan literasi keamanan siber serta terbuka untuk menjalin kerjasama dengan PERATIN untuk bidang permasalahan hukum siber di Indonesia.” ujar Hoky.

Dia juga menambahkan, kegiatan NCC 2024 ini telah mengumpulkan lebih dari 10.000 pemangku kepentingan keamanan siber di Indonesia dan lebih dari 150 narasumber nasional maupun internasional.

“Dipengurusan APTIKNAS ada Dr. Ir. Onno Widodo Purbo, M.Eng., Ph.D. yang menjabat sebagai Waketum bidang Cyber Security, lalu ada Gildas Deograt Lumy yang menjabat sebagai Ketua Komtap Cyber Security Regulasi dan ada Alfons Tanujaya yang menjabat sebagai Ketua Komtap Cyber Security Awareness, serta ada beberapa nama lainnya.” ungkapnya.

Sekjen APTIKNAS Fanky Christian menyampaikan, APTIKNAS sejak 2021 telah membentuk APTIKNAS Cybersecurity Chapter yang berisikan anggota APTIKNAS di bidang cybersecurity. Dan sejak tahun 2022 bergabung dalam South East Asia Cybersecurity Consortium (SEACC) yang beranggotakan asosiasi terkait Cybersecurity di 9 negara Asean.

“Dengan fokus utama APTIKNAS kepada Cybersecurity Awareness, maka APTIKNAS berkonsentrasi untuk terus melakukan berbagai kegiatan seminar, webinar dan workshop terkait Cybersecurity. APTIKNAS juga memiliki LSP SDM TIK yang berkonsetrasi melakukan sertifikasi terkait cybersecurity. Dan banyak anggota APTIKNAS yang memiliki pelatihan bidang cybersecurity, serta konsentrasi kami memang membangun talenta digital terutama SDM cybersecurity,” tutur Fanky.

Terkait dengan agenda utama persiapan pelaksanaan event akbar tahunan National Cybersecurity Connect 2024, pengurus APTIKNAS yang juga CEO PT Naganaya Indonesia Aditya Adiguna selaku pelaksana, memaparkan seluruh detail rencana pelaksanaan NCC 2024 yang akan diselenggarakan di Menara Bidakara Jakarta pada 8-9 Oktober 2024 mendatang.

“Pada tahun ini akan ada program terbaru yakni National Cybersecurity Congres. Untuk pelaksanaan Kongres ini akan mengumpulkan 30 stakeholders terkait, diantaranya pihak pemerintah, swasta, dan mitra dari negara tetangga. Ini untuk menciptakan platform baru dan membahas berbagai isu tentang TIK dan kemanan ruang siber,” terang Aditya sambil menambahkan bahwa pelaksana kegiatan ini terdiri dari anak-anak bangsa yang kreatif dan peduli dengan kemanan siber.

Aditya menambahkan, target pengunjung tahun 2024 ini sekitar 4000 orang dan 500 delegasi dari sebelumnya tahun 2023 terdapat 2300 pengunjung dan 4230 yang ikut registrasi.

Pada kesempatan ini juga, pihak BSSN RI dan APTIKNAS sepakat menjalin Kerjasama dalam pengembangan literasi digital khususnya dibidang kemanan siber dan tetap menjadikan NCC menjadi event tahunan.

Dari BSSN RI hadir pada pertemuan ini antara lain, Sekretaris Utama BSSN RI Susilo Wibowo, Deputi 4 BSSN RI Slamet Aji Pamungkas, Deputi 2 BSSN RI Mayjen TNI Dominggus Pakel, Kepala Biro Hukum dan Humas BSSN RI Brigjen TNI AD Berty Beatus Willem Sumakud, Direktur Keamanan Siber dan Sandi Teknologi Informasi dan Komunikasi, Media, dan Transportasi Taufik Arianto.

Sementara dari APTIKNAS hadir memdampingi Ketum APTIKNAS Soegiharto Santoso, diantaranya Sekjen Fanky Christian, Waketum Bidang Organisasi, Hukum & Media Hence Mandagi, dan Waketum Bidang Smart City & Industry 4.0 Tritan Saputra, serta Ketua Komtap Kerjasama & Event Aditya Adiguna.

Red”

Ka KPR: Tidak Ada Intimidasi Terhadap Hasnaeni Wanita Emas di Rutan Pondok Bambu

0

Jakarta- Menanggapi berita beberapa hari lalu terkait adanya intimidasi oleh warga binaan inisial V, P, A kepada Hasnaeni Wanita Emas di Rutan Kelas I Pondok Bambu, Kepala Kesatuan Pengamanan Rutan Kelas I Pondok Bambu Tian Agustiani menegaskan bahwa tidak ada intimidasi di lingkungan Rutan.

“Kami tegaskan tidak ada Intimidasi dilingkungan Rutan Kelas I Pondok Bambu, hanya ada kesalahpahaman antara Hasnaeni dengan napi inisial V, berawal dari Hasnaeni yang mengeluarkan kata-kata candaan kepada napi inisial V yang menurut V telah melukai hatinya sehingga dibalas dengan kata-kata yang tidak pantas oleh V dan berujung adu mulut,” terang Tian Agustiani usai mengikuti Peringatan HUT RI ke 79 di Rutan Pondok Bambu, Sabtu(17/8/2024).

Lebih lanjut Tian menjelaskan, kesalahpahaman ini tidak berkembang menjadi perkelahian fisik. “Beruntung Petugas Keamanan Rutan telah sigap dalam menyelesaikan kesalahpahaman tersebut sehingga tidak ada perkelahian fisik,” tuturnya.

Sebelumnya, Hasnaeni melalui kuasa hukumnya telah melaporkan kejadian tersebut ke Polsek Duren Sawit.

“Atas laporan itu Petugas Keamanan kami telah melakukan mediasi secara langsung dengan mempertemukan Hasnaeni dengan warga binaan inisial V tersebut dan alhamdulillah mereka telah berdamai dan mengarahkan Hasnaeni mencabut laporannya,” terangnya. (Hms)

Red”

227 Napi Rutan Kelas I Pondok Bambu Terima Remisi, 18 Orang Bebas di HUT RI Ke-79

0

Jakarta- Seluruh Petugas Rutan Kelas I Pondok Bambu antusias dalam memeriahkan Hari Ulang Tahun Republik Indonesia ke-79, Sabtu, 17 Agustus 2024.

Berbeda-beda Tetapi Tetap Satu Jua itulah Bangsa Indonesia. Berbagai rangkaian kegiatan digelar mulai dari Upacara Hari Kemerdekaan terlihat peserta upacara menggunakan berbagai macam pakaian adat dari berbagai provinsi di Indonesia.

Plt. Kepala Rutan Kelas I Pondok Bambu Enny Yulistiawati memberikan apresiasi kepada seluruh petugas yang telah mewarnai HUT RI ke -79 dengan semangatnya. “Setelah pelaksanaan Upacara kita akan bersama-sama memperagakan baju adat dari berbagai provinsi di Indonesia yang dikemas dalam Lomba Fashion Show Pegawai Rutan Kelas I Pondok Bambu, ini merupakan bentuk apresiasi kepada seluruh petugas dalam perayaan HUT RI ke -79,” ujarnya.

Pada HUT RI ke-79 ini sebanyak Dua Ratus Empat Puluh Lima (245) warga binaan mendapatkan Remisi Umum. “Sebanyak 227 orang pengurangan sebagian masa tahanan dan 18 orang langsung bebas, semoga mereka semua dapat menjadi pribadi yang lebih baik di lingkungan masyarakat serta tidak pernah melakukan pelanggaran hukum kembali,” harapnya.

Dalam kesempatan yang sama dua orang Petugas diberikan penghargaan Satya Lencana Karya Satya atas pengabdiannya selama 20 tahun.

Selain Lomba Fashion Show ada lomba makan kerupuk, mendorong bola menggunakan terong, balap karung, oper tepung. Rutan Kelas I Pondok Bambu diharapkan selalu bersinar dengan mengusung Nusantara Baru Indonesia Maju.

Red”