November 25, 2024
Screenshot_20240426-121609_Gallery

MOJOKERTO ~ Pendaftaran penjaringan dan penyaringan calon bupati dan wakil bupati atau cabup-cawabup Pilkada 2024 di DPC PDIP Kabupaten Mojokerto dibuka mulai hari ini. Namun demikian, sudah ada Bacabup yang mengambil formulir pendaftaran cabup.

Berdasarkan informasi yang diperoleh wartawan seputarindonesia.co.id orang pertama yang mendaftaran calon Bupati di Sekretariat DPC PDIP Kabupaten Mojokerto itu adalah Dr, Muhammad Al-Barra Lc MHum (Gus Barra), Wakil Bupati Mojokerto.

Wabup Gus Barra, disebut mengambil formulir pendaftaran bakal cabup di Kantor Sekretariat Dewan Pimpinan Cabang (DPC) PDIP Kabupqten Mojokerto, jalan By Pas Mojokerto jumat, (26/04/2024).

Koordinator Sekretariat DPC PDIP Sriatin, mengatakan pendaftaran bakal cabup-cawabup di PDIP Kabupaten Mojokerto mulai dibuka hari ini langsung ada yang mendaftar sebagai bakal Calon Bupati yaitu Gus Barra. Yang jelas siapa saja boleh mendaftar Cabup Cawabup di PDIP, setelah ini akan kami ajukan ke DPD Jatim, untuk dilakukan verifikasi,” terang Sriatin.

Penjaringan dan penyaringan cabup-cawabup untuk Pilkada Kabupaten Mojokerto, 2024 dibuka lebih cepat. hal ini agar ada waktu panjang bagi partai untuk menyiapkan proses penjaringan dan penyaringan cabup-cawabup. Semakin awal pendaftaran dibuka, masyarakat umum yang ingin mendaftar juga bisa memiliki waktu untuk menyiapkan segala berkas persyaratan pendaftaran.

Gus Barra, dalam sesi wancara mengatakan, hari saya datang bersama beberapa Relawan untuk mendaftar dan mengisi formulir di kantor PDIP, sebagai calon Bupati. Hasilnya baik, responya juga baik dan lancar. Pengurus PDIP mengapresiasi karena begitu dibuka saya orang pertama yang daftar sekaligus menyerahkan formulir. Setelah ini akan ke Partai-partai yang lain,” kata Gus Barra.

Ning Hanna, Istri Gus Barra hari ini juga ikut mendampingi Wabup Gus Barra saat mengambil formulir sekaligus mendaftar Calon Bupati lewat Partai PDIP, saat ditanya wartawan Ning Hana mengatakan, Alhamdulillah Pengambilan dan pendaftaran hari ini lancar, mudah-mudahan kedepan bisa sukses dan lancar. Mohon doa restunya teman-teman semua, saya yakin pemilih di Mojokerto mayoritas menghendaki suami saya (Gus Barra) sebagai Bupati Kabupaten Mojokerto,” jelas Ning Hana, Istri Gus Barra. (har)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *