Ft : H.Suwsndy memberikan alat sepak bola kepada tim yang Juara secara simbolis
MOJOKERTO – Pertandingan sepak bola antar desa se-Kecamatan Trawas memasuki babak Final.Turnamen Sepak Bola Trawas Cup 2022 dilaksanakan di Lapangan Desa Trawas, Kecamatan Trawas, Kabupaten Mojokerto.
Hadir dalam laga Final Sepak bola Trawas Cup Piala Wabup Mojokerto 2022 yakni anggota DPRD Provinsi Jawa Timur dari Fraksi NASDEM H.Suwandy Firdaus,SH.,M.hum untuk mensuport para tim yang bertanding,sekaligus memberikan bantuan berupa peralatan sepak bola bagi tim yang menjadi juara.
H.Suwandy mengatakan,Turnamen antar Desa ini dalam rangka HUT Kemerdekaan RI yang kemarin hari ini Finalnya antara Selotapak FC melawan Trawas FC.merebutkan Tropi Piala bergilir Wakil Bupati Cup 2022.
“Kehadiran saya kali ini untuk mensuport dan memberikan alat untuk olah raga sepak bola.Alhamdulilah bisa dibagikan untuk para pemenang bantuan dari saya ini,”ucap H .Suwandy via sambungan seluler,Selasa(20/9/2022)
Sementara itu,dalam laga Final ini, Wakil Bupati Mojokerto, Dr. Muhammad Al Barra, Lc., M.Hum memberikan piala dan uang pembinaan untuk juara 1, juara 2, juara 3 dan juara 4.Turnamen sepak bola yang diikuti 16 tim dari desa se-Kecatan Trawas.
Dalam sambutanya,Wabup Mojokerto mengatakan, pertandingan final ini adalah pertandingan antara Trawas FC dengan Selotapak FC. Pada babak pertama Selotapak FC unggul 1-0. Kemudian di babak kedua skor berubah menjadi 1-1.
“Kedudukan kedua kesebelasan berakhir imbang, maka adu pinalti jadi penentunya. Dan hasilnya 4-1 untuk keunggulan Trawas FC. Dengan kemenangan ini, Trawas FC berhasil mempertahankan gelar juara tiga kali berturut-turut,” kata Gus Barra.
Gus Barra lebih lanjut mengatakan, dengan kemenangan Trawas FC, maka otomatis juara 2 adalah Selotapak FC, juara 3 Tamiajeng FC dan untuk juara 4 ditempati Arjati (Arek Jatijejer).
“Selain penghargaan untuk juara, dalam kesempatan ini juga ada penghargaan untuk pencetak gol terbaik yakni Sobarul Ibat dari Ketapanrame. Kemudian untuk pencetak gol terbanyak adalah Salahuddin Firman yang mencetak 5 gol,” ungkap Wabup Muhammad Albarra.
Gus Barra mengatakan, semoga pertandingan sepak bola dengan melibatkan seluruh Desa Kecamatan Trawas bisa berjalan dengan lancar setiap tahunnya.
“Selamat untuk Trawas FC. Dan yang belum jadi juara semoga tahun depan bisa jadi juara,”pungkasnya.(har)