Desember 14, 2024
IMG-20230219-WA0008

Giat pembekalan *Analis Intelijen (Intelligence Analyst)* dan *Strategi Pembinaan Teritorial* bagi seluruh jajaran Pasi Intelijen dan Pasi Teritorial yang berasal dari Korem 063/ Sunan Gunung Jati Cirebon, Kodim Karawang, Kodim Purwakarta, Kodim Subang, Kodim Indramayu, Kodim Cirebon Kota, Kodim Cirebon, Kodim Majalengka dan Kodim Kuningan.

Tempat pelaksanaan di Aula Markas KOREM 063/ SGJ Cirebon dan dibuka oleh Danrem dengan didampingi Kasrem dan jajaran.

Giat membahas isu-isu strategis keamanan nasional dan faktor -faktor krusial yang berpotensi menyebabkan terganggunya keamanan nasional yang dijabarkan ke dalam strategi kewilayahan.

Tata kelola arus informasi intelijen yang diolah dengan kemampuan analisis intelijen yang profesional bisa menjadi bahan dalam perumusan strategi pembinaan dan penggalangan dalam pembinaan teritorial yang efektif dan efisien.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *